Wednesday, June 11, 2014

Format penulisan tanda mata uang Rupiah yang benar sesuai EYD

Wooops! Jujur aja gua bingung liat judul postingan ini. Karena saya sendiri masih bingung.

Kemarin saya buka google and nyoba nyari beberapa artikel tentang penulisan tanda mata uang negara Indonesia ini dan... TADA!! Apa yang saya temukan sedikit membingungkan, karena menurut survey, banyak yang masih belum/tidak tahu mengenai ini, termasuk saya.

Menurut blog yang saya buka :

"Penulisan tanda mata uang rupiah yang benar sesuai EYD adalah Rp (tanpa spasi) (tanpa titik) angka). Contoh: Rp5.000,00."


Ya, meskipun banyak orang yang sudah melupakan aturan EYD, tetapi terkadang justru yang tahu tentang EYD yang benar lebih sering dianggap salah dan aneh karena lebih banyak yang tidak tahu tentang aturan penulisan menurut EYD.

Kalau sudah begini, semua orang bisa serba salah, mau pakai yang sesuai EYD, takut disalahin, mau pakai yang sudah biasa dipakai orang pada umumnya juga takut salah dan dianggap bukan penulisan yang baik.

Serba salah kan?
So, what should i do?

nb: Thanks to kafeilmu.com

No comments:

Post a Comment